Text
Konsep Pendidikan Islam Menurut KI Hadjar Dewantara
Ki Hadjar Dewantara adalah salah satu tokoh pendidikan nasional Negara Indonesia yang telah mempelopori dan meletakkan dasar konsep-konsep pendidikan budi pekerti. Menurut Ki Hadjar Dewantara pendidikan adalah daya upaya untuk memajukan bertumbuhnya budi pekerti (kekuatan batin, karakter), fikiran, dan tubuh anak didik agar tercapai kesempurnaan hidup. Adapun yang menjadi rumusan masalah dalam penulisan skripsi ini adalah bagaimana konsep pendidikan budi pekerti dan akhlak menurut Ki Hadjar Dewantara, bagaimana implementasi konsep pendidikan budi pekerti dan akhlak dalam lembaga pendidikan menurut Ki Hadjar Dewantara. Adapun yang menjadi tujuannya adalah untuk mengetahui konsep pendidikan budi pekerti dan akhlak menurut Ki Hadjar Dewantara, untuk mengetahui implementasi konsep pendidikan budi pekerti dan akhlak dalam lembaga pendidikan menurut Ki Hadjar Dewantara. Jenis penelitian ini adalah penelitian penelitian kualitatif dan lebih spesifiknya adalah penelitian kepustakaan (library research) dengan menggunakan metode pendekatan historis dan filosofis serta content analisys sebagai analisisnya, kemudian hasil dari penelitian ini disajikan dalam bentuk deskriptif. Jadi hasil penelitian yang diperoleh dalam penelitian ini ialah konsep pendidikan budi pekerti dan akhlak yang dikembangkan Ki Hadjar Dewantara berupa hakikat pendidikan budi pekerti dan akhlak, Ki Hadjar Dewantara berprinsip, hakikat budi pekerti dan pendidikan akhlak bisa ditransfer atau diinternalisasikan kepada manusia sejak ia lahir sampai meninggal dunia. Budi pekerti dan akhlak bukanlah bawaan sejak lahir, tetapi muncul karena adanya pendidikan atau pembinaan.
STIT-03429 | 001.43 AAN k | My Library (000) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain