Text
Kompetensi Guru PAI Terhadap Prestasi Belajar di MIN Alue Sungai Pinang Kecamatan Jeumpa Kabupaten Aceh Barat Daya
Kompetensi guru yaitu kemampuan, kecakapan atau keterampilan seorang guru di dalam mengelola kegiatan belajar mengajar baik kompetensi dalam bidang kepribadian, pengelolaan kelas maupun dalam bidang penguasaan bahan ajar. Adapun tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui konsep kompetensi yang dimiliki guru PAI di MIN Alue Sungai Pinang, pengaruh kompetensi guru PAI terhadap prestasi belajar murid MIN Alue Sungai Pinang dan untuk mengetahui prestasi belajar PAI murid MIN Alue Sungai Pinang dapat meningkat dengan kompetensi guru PAI. Dalam mengelolah data-data yang diperoleh di lapangan, penulis menggunakan metode deskriptis analitis. Kemudian menganalisa data yang diambil dari hasil observasi, wawancara, angket dan dokumentasi. Dari hasil penelitian yang penulis lakukan tersebut menunjukkan bahwa Kompetensi yang dimiliki oleh guru PAI MIN Alue Sungai Pinang di antaranya yaitu menguasai metode mengajar, menguasai materi yang akan diajarkan dan ilmu-ilmu lain yang ada hubungannya dengan ilmu yang akan diajarkan kepada siswa, guru sebagai fasilisator, motivator dan evaluator. Juga mengetahui kondisi psikologis siswa dan psikologis pendidikan agar dapat menempatkan dirinya dalam kehidupan siswa dan memberikan bimbingan sesuai dengan perkembangan siswa. Prestasi belajar Pendidikan Agama Islam (PAI) siswa MIN Alue Sungai Pinang dapat dibilang sudah berhasil. Sebab hampir semua siswa-siswi di MIN Alue Sungai Pinang sudah bisa membaca Al-Qur’an dan bisa melaksanakan Praktek Shalat serta mendapatkan nilai semester 1 sangat bagus (dapat nilai ≥ 80). Kompetensi guru PAI berpengaruh terhadap nilai belajar siswa di MIN Alue Sungai Pinang. Hal ini dapat dilihat dari hasil angket, wawancara nilai siswa yang semuanya bagus dengan nilai rata-rata siswa yaitu 82.77.
STIT-03396 | 001.43 AGUS k | My Library (000) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain